Senin, 08 November 2010

Internet

1. Pengertian Internet Internet berasal dari kata Interconnection Networking yg mempunyai arti hubungan komputer dgn berbagai tipe yg membentuk sistem jaringan yg mencakup seluruh dunia
(jaringan komputer global) dgn melalui jalur telekomunikasi seperti telepon, radio link, satelit dan lainnya.

2. Fasilitas Internet

* Web Fasilitas hypertext untuk menampilkan data berupa teks, gambar, bunyi, animasi dan data multimedia lainnya, yg diantara data tersebut saling berhubungan satu sama lain.

* E-Mail (Electronic Mail)Dengan fasilitas ini anda dapat mengirim dan menerima surat elektronik (e-mail) pada/dari pemakai komputer lain yg terhubung di internetdan dapat menyertakan file sbg lampiran.

* Newsgroup

Fasilitas ini digunakan untuk mendistribusikan artikel, berita, tanggapan, surat, penawaran ataupun file ke pemakai internet lain yg tergabung dgn kelompok diskusi untuk topik tertentu.

* FTP (File Transfer Protocol)

Fasilitas ini digunakan untuk menghubungkan ke server komputer tertentu dan bila perlu menyalin (download) file yg anda butuhkan dari server tersebut dan menyimpannya di komputer.

3. Search Engine


4. Browser

Browser merupakan program aplikasi yg digunakan untuk memudahkan anda melakukan navigasi bebagai data dan informasi.


5. Browsing

(Mencari informasi di Internet)


6. Blog

Senin, 01 November 2010

Kecepatan Akses Internet

1. Kecepatan Akses Internet-Dial Up melalui Jalur PSTN

Perkembangan teknologi informasi dan komunikasi saat ini memungkinkan kita dapat menghubungkan komputer kita dengan internet melalui berbagai cara. Ada beberapa pilihan tipe kecepatan internet yang dapat kita gunakan, berikut ini adalah kecepatan internet sesuai dengan saluran yang kita pilih.


Apakah di rumahmu sudah terpasang saluran telepon? Jaringan telepon yang sudah merambah dengan luas. Jika sudah dan kita memiliki komputer maka kita dapat terkoneksi dengan internet. Cara menghubungkan komputer kita ke internet menggunakan kabel telepon biasa atau lebih sering disebut dengan dial up. Dial-up melalui jalur PSTN (Public Switched Telephone Network) yaitu cara kita. terhubung ke ISP (Internet Service Provider) melalui jaringan telephone reguler (PSTN) contohnya adalah ”Telkomnet Instan” dari ISP Telkom.

Dial-up Connection ini pada umumnya digunakan oleh pribadi-pribadi yang menginginkan untuk mengakses Internet dari rumah. Komputer yang digunakan untuk dial-up pada umunya adalah sebuah komputer tunggal (bukan jaringan komputer). Kecepatan akses internet menggunakan dial up dapat mencapai maksimal dengan kecepatan 56 kilo byte persecond (kbps).


2. Kecepatan Akses Internet-ADSL

ADSL (Asymetric Digital Subscriber Line) adalah suatu teknologi modem yang bekerja pada frekuensi antara 34 kHz sampai 1104 kHz. Inilah penyebab utama perbedaan kecepatan transfer data antara modem ADSL dengan modem konvensional (yang bekerja pada frekuensi di bawah 4 kHz). Keuntungan ADSL adalah memberikan kemampuan akses internet berkecepatan tinggi dan suara/fax secara simultan (di sisi pelanggan dengan menggunakan splitter untuk memisahkan saluran telepon dan saluran modem).

Berapakah Bandwith maksimum yang didapat apabila kita menggunakan akses internet menggunakan ADSL:

  1. Untuk line rate 384 kbps, bandwidth maksimum yang didapatkan mendekati 337 kbps.
  2. Untuk line rate 384 kbps, throughput rata-rata (kecepatan download) yang bisa didapatkan sekitar 40 Kb/s.
  3. Untuk line rate 512 kbps, bandwidth maksimum yang didapatkan mendekati 450 kbps.
  4. Untuk line rate 512 kbps, throughput rata-rata (kecepatan download) yang bisa didapatkan sekitar 52 Kb/s.


3. Kecepatan Akses Internet-3G

3G (dibaca: triji) adalah singkatan dari istilah dalam bahasa Inggris: third-generation technology. Istilah ini umumnya digunakan mengacu kepada perkembangan teknologi telepon nirkabel (wireless).

3G sebagai sebuah solusi nirkabel yang bisa memberikan kecepatan akses:

  • Sebesar 144 Kbps untuk kondisi bergerak cepat (mobile).
  • Sebesar 384 Kbps untuk kondisi berjalan (pedestrian).
  • Sebesar 2 Mbps untuk kondisi statik di suatu tempat.

Jaringan 3G tidak merupakan upgrade dari 2G; operator 2G yang berafiliasi dengan 3GPP perlu untuk mengganti banyak komponen untuk bisa memberikan layanan 3G. Sedangkan operator 2G yang berafiliasi dengan teknologi 3GPP2 lebih mudah dalam upgrade ke 3G karena berbagai network element nya sudah didesain untuk ke arah layanan nirkabel pita lebar (broadband wireless). Jaringan Telepon Telekomunikasi selular telah meningkat menuju penggunaan layanan 3G dari 1999 hingga 2010. Jepang adalah negara pertama yang memperkenalkan 3G secara nasional dan transisi menuju 3G di Jepang sudah dicapai pada tahun 2006. Setelah itu Korea menjadi pengadopsi jaringan 3G pertama dan transisi telah dicapai pada awal tahun 2004, memimpin dunia dalam bidang telekomunikasi.


4. Kecepatan Akses Internet-WiFi

Pernahkan kalian melihat sambungan komunikasi tanpa kabel? Teknologi itu dikenal dengan Wirelless Fidelity (WiFi). Teknologi jaringan tanpa kabel menggunakan frekuensi tinggi berada pada spektrum 2,4 GHz. Wi-Fi memiliki pengertian yaitu sekumpulan standar yang digunakan untuk Jaringan Lokal Nirkabel (Wireless Local Area Networks - WLAN) yang didasari pada spesifikasi IEEE 802.11. Standar terbaru dari spesifikasi 802.11a atau b, seperti 802.16 g, saat ini sedang dalam penyusunan, spesifikasi terbaru tersebut menawarkan banyak peningkatan mulai dari luas cakupan yang lebih jauh hingga kecepatan transfernya.

Wi-Fi (Wireless Fidelity) adalah koneksi tanpa kabel seperti handphone dengan mempergunakan teknologi radio sehingga pemakainya dapat mentransfer data dengan cepat dan aman. Wi-Fi tidak hanya dapat digunakan untuk mengakses internet, Wi-Fi juga dapat digunakan untuk membuat jaringan tanpa kabel di perusahaan. Karena itu banyak orang mengasosiasikan Wi-Fi dengan “Kebebasan” karena teknologi Wi-Fi memberikan kebebasan kepada pemakainya untuk mengakses internet atau mentransfer data dari ruang meeting, kamar hotel, kampus, dan café-café yang bertanda “Wi-Fi Hot Spot”. Juga salah satu kelebihan dari Wi-Fi adalah kepraktisan,tidak perlu repot memasang kabel network. Untuk masalah kecepatan tergantung sinyal yang diperoleh.

5. Kecepatan Akses Internet-GPRS












Tentu Anda mengenal handphone (HP) bukan? Kebutuhan industri akan komunikasi bergerak menyebabkan GPRS menjadi salah satu teknologi komunikasi data yang banyak digunakan saat ini. GPRS adalah kepanjangan dari General Packet Radio Service yaitu komunikasi data dan suara yang dilakukan dengan menggunakan gelombang radio. GPRS memiliki kemampuan untuk mengkomunikasikan data dan suara pada saat alat komunikasi bergerak (mobile).

Sistem GPRS dapat digunakan untuk transfer data (dalam bentuk paket data) yang berkaitan dengan e-mail, data gambar (MMS), dan penelusuran (browsing) Internet. Layanan GPRS dipasang pada jenis ponsel tipe GSM dan IS-136, walaupun jaringaan GPRS saat ini terpisah dari GSM.

Dalam teorinya GPRS menjanjikan kecepatan mulai dari 56 kbps sampai 115 kbps, sehingga memungkinkan akses internet, pengiriman data multimedia ke komputer, notebook dan handheld computer. Namun, dalam implementasinya, hal tersebut sangat tergantung faktor-faktor sebagai berikut:

  • Konfigurasi dan alokasi time slot pada level BTS
  • Software yang dipergunakan
  • Dukungan fitur dan aplikasi ponsel yang digunakan

Ini menjelaskan mengapa pada saat-saat tertentu dan di lokasi tertentu akses GPRS terasa lambat, bahkan lebih lambat dari akses CSD yang memiliki kecepatan 9,6 kbps.



Senin, 18 Oktober 2010

Kamis, 16 September 2010

Magic Mouse


Magic Mouse adalah product keluaran Apple yang merupakan Multi-Touch mouse pertama di dunia. Magic Mouse dengan desain yang elegan tampil begitu rapi dengan dramatis yang berbeda. Teknologi Magic Mouse menggunakan pelacakan laser yang kuat dan jauh lebih sensitif dan responsif dibanding mouse biasa. Itu berarti anda bisa meletakannya di hampir setiap permukaan, tanpa membutuhkan sebuah mousepad. Anda juga tidak membutuhkan kabel untuk menghubugkan magic mouse ke Mac anda,
karena pada magic mouse tersedia Bluetooth dengan koneksi handal dan
aman yang dapat menjangkau jarak hingga 33 meter jauhnya.
Teknologi Multi-Touch membuat anda lebih nyaman bergerak di mana kecepatan bergulir ditentukan oleh seberapa cepat atau lambat Anda melakukan gerakan.

Teknologi Magic Mouse

Klik
Magic Mouse memungkinkan Anda klik dan double-klik di mana saja pada permukaan Multi-Touch.




Dua - tombol klik
Magic Mouse berfungsi sebagai dua tombol mouse ketika Anda mengaktifkan Sekunder Klik di System Preferences.Untuk pengguna Kidal dapat menetapkan klik kiri dan kanan.



Gulir 360 °
Sentuh satu jari di sepanjang permukaan Multi-Touch untuk gulir ke arah manapun dan untuk memutar 360 derajat.




Screen Zoom
Tahan tombol Control pada keyboard Anda dan gulir dengan satu jari pada Magic Mouse untuk memperbesar item pada layar Anda.




Two-finger swipe
Menggunakan dua jari, gesek kiri dan kanan sepanjang permukaan Multi-Touch untuk maju melalui halaman di Safari atau menelusuri foto dalam iPhoto.

iMac

iMac
The current iMac model features a widescreen display and an aluminum case.
Generasi terkini dengan layar 20"
Jenis Desktop
Prosesor Intel Core 2 Duo, 2.66, 2.93, 3.06 GHz (model kini)
PowerPC G3, 233 MHz (rilis awal)
Model iMac yang pertama (G3).

iMac adalah komputer Macintosh dengan konsep all-in-one yang dikembangkan oleh Apple Computer. Komputer ini dibuat dengan tujuan untuk meraih pengguna di tingkat rumah pribadi dan pendidikan.

Sejarah

iMac yang pertama diperkenalkan pada tanggal 7 Mei 1998 oleh Apple Computer dan mulai dijual pada bulan Agustus di tahun yang sama. Para kritikus yang mendukung produk ini melihat iMac sebagai inovasi dalam desain komputer pada saat itu: jelas ini merupakan desain komputer pribadi pertama yang mengutamakan seni sebagai tujuan utamanya. Produk ini dibuat dengan konsep all-in-one, dimana layar dan unit proses pusatnya (central processing unit) ditampung dalam satu kemasan — dimana konsep ini sudah menjadi tradisi Apple Computer dalam menciptakan komputer all-in-one. Perangkat ini menggunakan prosesor PowerPC/G3 233 MHz dan bagian luarnya diberi warna Biru Bondi. Rancangan ini diprakarsai Jonathan Ive, yang sekarang adalah wakil kepala Desain Industri di Apple Computer.

Beberapa bulan kemudian Apple merilis revisi selanjutnya (rev. B atau rev. 2) dari mesin iMac G3 233 MHz ini. Dengan merevisi atau menambah jumlah Video RAMnya (VRAM) menjadi 6MB dan beberapa revisi pada perangkat kerasnya juga (kabel dari papan analog video serta papan pemasok kekuatan listrik/catu daya).

Dengan seiring waktu maka dikeluarkanlah iMac G3 generasi selanjutnya yang menyertakan slot pengeluar CD otomatis atau slot loading. Terdapat slot pengeluar cd otomatis/slot loading CD-RW/DVD untuk iMac G3 350MHz dan sampai dengan 700 MHz.


iMac Intel Core Duo.

iMac adalah langkah pertama untuk mengubah persepsi masyarakat dan kesuksesan Apple Computer. Produk ini adalah tahap pertama dari banyak inovasi yang diperkenalkan oleh Steve Jobs yang merupakan pemimpin sementara pada saat itu. Meskipun Apple Computer memiliki pangsa pasar yang kecil, iMac telah membuat masyarakat sadar akan keberadaaan perusahaan tersebut, dan bahkan telah memberi ilham bagi usaha lain untuk menjiplak cara kerja mereka.

Dengan desain yang mengingatkan banyak orang akan produk Macintosh yang pertama kali, iMac memiliki handle yang memungkinkan orang untuk menenteng komputer tersebut ke mana-mana. iMac juga mengadopsi desain Macintosh yang tidak memungkinkan pengguna untuk menambah piranti keras lainnya ke dalam komputer. Tetapi pengguna yang banyak akal bisa menggunakan cara jitu untuk mengatasinya.

iMac adalah computer Apple pertama yang mengadopsi prosesor Intel Core Duo di bulan Januari 2006 dan kemudian Intel Core 2 Duo di Agustus 2006.

MacBook Pro

MacBook Pro adalah seri komputer jinjing Macintosh yang diproduksi oleh Apple. MacBook Pro diperkenalkan pada Januari 2006, menggantikan PowerBook G4 dan juga merupakan model kedua yang diluncurkan setelah iMac. MacBook Pro dijajarkan sebagai yang teknologi paling mutakhir dalam seri MacBook.

MacBook Pro menggunakan alumunium sebagai bahan utamanya dan terbagi menjadi tiga ukuran, yaitu MacBook Pro ukuran 13, 3”, 15, 4”, dan 17” dengan spesifikasi yang berbeda-beda.

http://www.apple.com/macbookpro/

Diskrit MacBook Pro

Awalnya MacBook Pro yang diluncurkan pada 10 Januari 2006 adalah MacBook Pro ukuran 15” pada MacWorld Expo. Tipe 17” menyusul pada 24 April 2006. Pada peluncuran pertamanya, MacBook Pro memiliki kelemahan pada port FireWire 800 dan S-Video. Perubahan dari PowerBook antara lain iSight webcam dan MagSafe, sebuah penghubung kekuatan magnetik yang dirancang sedemikian rupa untuk menghindari lepasnya permukaan badan komputer jinjing.

Spesifikasi

Ketiga ukuran MacBook Pro yang paling mutakhir memiliki badan yang dilapisi dengan bahan alumunium. Terdapat Multi-Touch trackpad sebagai salah satu inovasi andalannya, LED-layar lebar yang mengilap dan halus, sebuah port FireWire 800, dua buah port USB 2.0, 8x SuperDrive untuk memutar DVD-R, DVD-RW,CD-R, CD-RW), AirPort Extreme (802.11n) untuk fasilitas Wi-Fi serta jaringan Bluetooth 2.1. Semua jenis MacBook Pro juga telah dilengkapi komponen Intel Core 2 Duo.

Masing-masing ukuran MacBook Pro tersebut terbagi lagi menjadi beberapa spesifikasi yang berbeda-beda.

MacBook Pro ukuran 13.3 inci

Prosesor 2.26GHz Intel Core 2 Duo 2.53GHz Intel Core 2 Duo
Memori 2GB (dua kali 1GB SO-DIMMs) dari 1066MHz DDR3 SDRAM 4GB (dua kali 2GB SO-DIMMs) dari 1066MHz DDR3 SDRAM
Perangkat Keras 160GB serial ATA; 5400 rpm 250GB serial ATA; 5400 rpm
Grafika NVIDIA GeForce 9400M prosesor grafika dengan 256MB dari DDR3 SDRAM NVIDIA GeForce 9400M prosesor grafika dengan 256MB dari DDR3 SDRAM
Resolusi 1280 x 800 1280 x 800

MacBook Pro ukuran 15.4 inci

Prosesor 2.53GHz Intel Core 2 Duo 2.66GHz Intel Core 2 Duo 2.8GHz Intel Core 2 Duo
Memori 4GB (dua kali 2GB SO-DIMMs) dari 1066MHz DDR3 SDRAM 4GB (dua kali 2GB SO-DIMMs) dari 1066MHz DDR3 SDRAM 4GB (dua kali 2GB SO-DIMMs) dari 1066MHz DDR3 SDRAM
Perangkat Keras 250GB serial ATA; 5400 rpm 320GB serial ATA; 5400 rpm 500GB serial ATA; 5400 rpm
Grafika NVIDIA GeForce 9400M prosesor grafika dengan 256MB dari DDR3 SDRAM NVIDIA GeForce 9400M & NVIDIA GeForce 9600M GT dengan 256MB dari DDR3 SDRAM NVIDIA GeForce 9400M & NVIDIA GeForce 9600M GT dengan 256MB dari DDR3 SDRAM
Resolusi 1440 x 900 1440 x 900 1440 x 900

MacBook Pro ukuran 17 inci

Prosesor 2.8GHz Intel Core 2 Duo
Memori 4GB (dua kali 2GB SO-DIMMs) dari 1066MHz DDR3 SDRAM
Perangkat Keras 500GB serial ATA; 5400 rpm
Grafika NVIDIA GeForce 9400M & NVIDIA GeForce 9600M GT dengan 512MB dari DDR3 SDRAM
Resolusi 1920 x 1200

Perkembangan MacBook Pro

MacBook Pro 15” MacBook Pro pertama kali diluncurkan dalam ukuran 15” pada 14 Oktober 2008 dengan menggunakan bahan alumunium dan bentuk yang lebih halus seperti pada MacBook Air. Semua port yang tersedia dipindahkan ke sisi samping kiri badan komputer jinjing. Perangkat SuperDrive untuk memutar CD atau VCD atau DVD yang tadinya berada di bagian depan, dipindahkan ke sisi samping kanan.

MacBook Pro 17” Apple meluncurkan MacBook Pro ukuran 17 inci pada tanggal 6 Januari 2009 pada MacWorld Expo. MacBook tipe ini memiliki inovasi pada baterai yang tidak dapat dibongkar oleh pemakainya. Baterai tersebut dirancang sebagai baterai tahan lama yang mampu bertahan hingga delapan jam dalam satu kali pengisian dan pilihan tampilan layar monitor matte.

MacBook Pro 13” MacBook Pro ukuran 13 inci merupakan MacBook Pro paling mutakhir yang diperkenalkan pada tanggal 8 Juni 2009. MacBook Pro ini dilengkapi dengan berbagai inovasi terbaru dari seri terdahulunya.

Desain

MacBook Pro terbaru didesain mengikuti iMac dan MacBook Air dengan perubahan-perubahan, seperti bentuk yang lebih tipis dari pendahulunya meskipun lebih lebar karena tampilan layar yang juga lebih lebar. Multi-Touch trackpad diperlebar demi kenyamanan penggunanya. Seluruh bagian trackpad dapat digunakan untuk mengendalikan kursor, sedangkan dua per tiga bagian bawahnya berguna sebagai tombol untuk mengklik. Tombol-tombol pada papan ketik atau kibor masih dilengkapi dengan lampu sebagai penerang sehingga memungkinkan penggunanya untuk mengetik dalam gelap. Perbedaan papan ketik atau kibor yang baru bila dibandingkan dengan MacBook Pro yang diproduksi sebelumnya adalah tombolnya yang kini berwarna hitam dengan format standar Apple.

Baterai

Baterai MacBook Pro tidak sama dengan baterai komputer jinjing pada umumnya. Baterai MacBook Pro dibentuk sedemikian rupa agar tidak meninggalkan ruang kosong pada badan MacBook Pro. Selain itu, baterai yang mampu bertahan hingga delapan jam ini tidak dapat dibongkar-pasang seperti baterai komputer jinjing kebanyakan. Pembongkaran atau pelepasan baterai dapat mengurangi atau bahkan menghapus garansi yang berlaku.

Semua MacBook Pro yang baru diproduksi kini memiliki teknologi tersebut. Perbedaannya, baterai Macbook Pro 13” dan 15” mampu bertahan hingga tujuh jam sedangkan MacBook Pro 17” memiliki ketahanan baterai selama delapan jam. Beberapa sumber juga melaporkan bahwa MacBook Pro 13” dan 15” memiliki baterai dengan daya tahan delapan jam bila penggunaannya tidak diforsir. Usia baterai juga dapat bertahan lama, hingga lima tahun, bila pengisian ulang listrik atau charging dilakukan dengan benar.

iPad

iPad
iPad
Pembuat Foxconn (on contract)[1][2]
Layar 1024 × 768 px (aspect ratio 4:3), 9.7 in (25 cm) diagonal, appr. 45 in2 (Templat:Convert/sqin), 132 PPI, XGA, LED-backlit IPS LCD[3]
Kamera Tidak ada
Sistem Operasi iPhone OS (modified)
3.2 (build 7B367)[4]
Released April 3, 2010; 5 bulan lalu (2010-04-03)
Input Multi-touch touch screen, headset controls, proximity and ambient light sensors, 3-axis accelerometer, magnetometer
CPU 1 GHz Apple A4[3][5]
PowerVR SGX 535 GPU[6]
Memori 256 MB DRAM built into Apple A4 package (top package of PoP contains two 128 MB die's)[7]
Penyimpanan Flash memory
16, 32, and 64 GB[3]
Konektivitas Wi-Fi (802.11a/b/g/n), Bluetooth 2.1+EDR, USB 2.0/Dock connector
Wi-Fi + 3G model also includes: A-GPS, micro-SIM slot, Quad-band GSM 850 900 1800 1900 MHz GPRS/EDGE, Tri-band UMTS 850 1900 2100 MHz HSDPA
Ukuran fisik 242.8 mm (9,56 in) (h)
189.7 mm (7,47 in) (w)
13.4 mm (0,53 in) (d)
Berat Wi-Fi model: 680g
Wi-Fi + 3G model: 730g [3]
Media Bluetooth, speaker, microphone, headset jack
Lihat pula iPhone, iPod touch (Comparison)
Situs resmi www.apple.com/ipad

Apple iPad

iPad adalah sebuah produk komputer tablet buatan Apple Inc. (AI). iPad memiliki bentuk tampilan yang hampir serupa dengan iPod Touch dan iPhone, hanya saja ukurannya lebih besar dibandingkan kedua produk tersebut dan memiliki fungsi-fungsi tambahan seperti yang ada pada sistem operasi Mac OS X.

Sejarah

iPad diperkenalkan pertama kali oleh Steve Jobs, CEO (yang merupakan singkatan dari Chief Executive Officer) dari Apple Inc. dalam Apple Special Event yang bertempat di Yerba Buena Center for the Arts, San Fransisco, Amerika Serikat, pada tanggal 27 Januari 2010. Produk ini dirancang sebagai sebuah perangkat digital yang berada di antara telepon pintar (smartphone) dan komputer jinjing (laptop). Apple Inc. berencana akan mulai memasarkan iPad di Amerika Serikat (AS) mulai 3 april 2010, dengan kisaran harga mulai dari 499 Dolar Amerika Serikat (USD) hingga 829 USD. Namun warga AS sudah dapat memesan produk ini mulai tanggal 12 Maret 2010 melalui Apple Online Store.

Spesifikasi

Apple sejauh ini sudah mengumumkan dua jenis model iPad. Model Wi-Fi dengan Wi-Fi 802.11a/b/g/n dengan berat 680 gram yang akan dipasarkan 3 April 2010 dan model Wi-Fi + 3G yang memungkinkan pengguna untuk menggunakan jaringan HSDPA dengan berat 730 gram, yang akan dipasarkan pada akhir April 2010. Produk ini memiliki desain layar multi-sentuh 9.56x7.47 inci dengan lebar layar 9.7 inci atau sekitar 25 sentimeter (cm), yang dilengkapi LED backlight dengan teknologi IPS (singkatan dari In-Plane Switching), resolusi 1024x768 piksel, kapasitas memori flash drive mulai dari kisaran 16 gigabita (Gb) hingga 64 Gb, prosesor 1 gigahertz (GHz) Apple A4, baterai lithium-polymer yang dapat bertahan hingga 10 jam pemakaian, mendukung pemutaran audio dengan format AAC, MP3, VBR, audible, apple lossless, AIFF dan WAV serta mendukung format video H.264 hingga 720p, .m4v, .mp4, .mov, dan MPEG-4. Selain itu juga terdapat Bluetooth 2.1, kompas digital, GPS, Wi-Fi (802.11a/b/g/n), dock connector, built-in speaker, mikrofon, 3.5-mm stereo headphone jack dan menggunakan sistem operasi yang sama dengan sistem operasi iPhone.

Aplikasi

Di dalam iPad, selain fitur umum seperti home screen, contact (kontak), kalender dan catatan terdapat juga sejumlah aplikasi-aplikasi seperti:

  1. Safari: merupakan penjelajah web yang dapat digunakan untuk mengakses berbagai situs internet, seperti Google, Yahoo, Myspace, Flickr, Apple atau situs jejaring sosial seperti Friendster, Twitter, Facebook dan Plurk.
  2. Mail: merupakan aplikasi yang memungkinkan pengguna untuk melihat surat elektronik (email) dan fitur ini dapat bekerja dengan hampir semua provider terkemuka seperti Yahoo! Mail, Gmail, atau Windows Live Hotmail.
  3. iTunes: merupakan aplikasi yang dapat digunakan untuk menjelajah dan mengunduh musik, tayangan televisi, video maupun podcasts melalui iTunes Store. Aplikasi iTunes yang ada di dalam iPad dapat disinkronisasikan dengan iTunes yang ada pada MacBook ataupun komputer yang dimiliki pengguna.
  4. iPod: merupakan aplikasi yang mampu mengorganisasi dan memutar musik, sama seperti yang terdapat pada produk Apple yang lain seperti iPod ataupun iPhone.
  5. Photo: sebuah aplikasi yang dapat digunakan untuk menyimpan, mengorganisasi dan melihat foto. Pengguna tidak hanya bisa melihat foto berdasarkan tanggal dan acaranya, tetapi juga berdasarkan wajah ataupun tempat dimana foto tersebut diambil. Pengguna juga dapat mengsinkronisasikan foto ke dalam iPad dari Mac atau komputer melalui iTunes ataupun memindahkan foto dari kamera digital ke iPad melalui iPad camera connection kit.
  6. Video: aplikasi yang digunakan untuk menonton berbagai jenis video, mulai dari film dengan kualitas High Definition (HD), podcast, acara TV sampai musik video dimana saja walau pengguna sedang berada di dalam pesawat sekalipun.
  7. App Store: digunakan untuk mengunduh aplikasi yang jumlahnya mencapai hampir 150.000. App Store menyediakan aplikasi untuk produk-produk buatan Apple dengan beragam kategori, mulai dari permainan, gaya hidup, pendidikan dan lain sebagainya. Aplikasi yang terdapat di dalam App Store dapat diunduh secara gratis oleh pengguna namun ada juga yang dikenakan sejumlah biaya.
  8. Youtube: aplikasi ini dapat digunakan untuk memudahkan pengguna melihat berbagai macam jenis video yang ada dalam Youtube tanpa perlu mengakses situsnya.
  9. iBooks: sebuah aplikasi yang digunakan tidak hanya untuk membaca saja, tetapi juga menjelajah dan membeli buku-buku berformat digital (e-books) dari iBookstore. Aplikasi ini dapat diunduh di App Store secara gratis, namun sayangnya aplikasi ini baru tersedia di AS saja.
  10. iWork: aplikasi yang juga terdapat pada Mac, yang terdiri dari Keynote, Pages dan Numbers. Aplikasi ini dapat membantu pengguna membuat presentasi, dokumen, maupun spreadsheet.
  11. Maps: aplikasi yang dapat digunakan untuk melihat peta dari atas dengan resolusi tinggi melalui pencitraan satelit. Selain melihat peta, pengguna juga bisa mencari lokasi tempat atau rute dari satu tempat ke tempat lain.

Senin, 02 Agustus 2010

Smart Music Player

iPod

iPod
IPod family.png
Beberapa jenis iPod. Dari kiri ke kanan: iPod Shuffle, iPod Nano, iPod Classic, iPod Touch.
Pabrikan Apple Inc.
Jenis Portable Media Player (PMP)
Prosesor Samsung ARM

iPod adalah merek serangkaian perangkat pemutar media digital yang dirancang dan dijual oleh Apple Computer (Hewlett-Packard juga sempat menjual produk tersebut dengan nama Apple iPod + HP). Nama "iPod" juga dahulu merupakan nama salah satu varian pemutar media digital dalam rangkaian tersebut (varian ini kini disebut "iPod classic"). Sebagian besar varian iPod memberikan antarmuka pengguna (user interface) yang sederhana dengan menggunakan disain dalam bentuk roda putar (scroll wheel). iPod classic menyimpan datanya di dalam sebuah hard drive, sementara model lainnya menggunakan flash memory. Seperti sebagian besar perangkat pemain musik lainnya, iPod bisa digunakan sebagai hard drive eksternal bila disambungkan ke sebuah komputer.

Tony Fadell pertama kali mendapat ilham untuk membuat iPod di luar perusahaan Apple Computer: saat itu ia mengalami kesulitan mencari dana untuk membiayai perangkat pemain musik yang ia ciptakan.[rujukan?] Pada waktu ia menunjukkannya kepada Apple Computer, perusahaan tersebut menyewanya sebagai kontraktor mandiri untuk membuahkan hasil dari projek ini. Ia diberikan tanggung jawab untuk menggalang tim yang akan mengembangkan dua generasi pertama dari perangkat ini. Setelah itu perkembangan iPod yang selanjutnya dilakukan di bawah naungan Jonathan Ive yang merupakan kepala grup disain industri di Apple Computer.

Sampai bulan Oktober 2004, iPod mendominasi penjualan perangkat pemain musik di Amerika Serikat, dengan meraih 92% dari pasaran perangkat hard drive dan lebih dari 65% dari pasaran jenis lainnya. iPod telah berhasil dijual dengan pesat, melebihi sepuluh juta unit dalam tiga tahun terakhir ini. Perangkat tersebut mempunyai pengaruh kebudayaan yang sangat besar di masyarakat bila dibanding dengan saat alat tersebut pertama kali diluncurkan.